Cara Membakar Lemak Secara Maksimal Dalam 9 Menit

Untuk dapat membakar lemak, sebenarnya latihan kardio merupakan salah satu latihan yang dapat memberikan hasil yang maksimal. Namun banyak orang yang tidak memiliki banyak waktu luang untuk melakukan latihan kardio.

Dengan membakar lemak yang menumpuk tentu saja dapat menurunkan berat badan sedikit demi sedikit hingga target berat badan ideal tercapai. Untuk mewujudkan hal tersebut, tentu saja Anda harus melakukan beberapa latihan yang efektif untuk mengikis lemak berlebih.

Cara Membakar Lemak



Bagi Anda yang tidak memiliki banyak waktu luang, berikut ini Anda hanya membutuhkan waktu 9 menit setiap harinya untuk dapat membakar lemak secara maksimal. Langsung saja ikuti beberapa tips berikut ini seperti yang dikutip dari duniafitnes.com.

Jumping Squat Selama 15 Detik

Cara melakukannya:
  • Pertama, ambil posisi jongkok hinga bagian paha sejajar dengan lantai.
  • Lihat gambar disamping, lakukan lompatan di tempat setinggi mungkin.
  • Setelah itu kembali ke posisi awal, untuk melakukan lompatan lagi.




Step Up Selama 15 Detik


Cara melakukannya:
  • Ambil posisi berdiri dengan tubuh tegak dan kedua tangan diletakkan di samping pinggang.
  • Kaki kanan berada di atas bench dan kaki kiri tetap di lantai.
  • Kemudian naikkan kaki kiri ke atas bench kemudian turunkan kembali.
  • Ulangi gerakan tersebut seperti pada gambar disamping sebanyak yang diinginkan kemudian ganti dengan kaki kanan untuk melakukan gerakan ini.


Superman Selama 15 detik

Tahapan Pelaksanaan
  • Posisi telungkup di lantai dengan posisi tangan dan kaki lurus seperti pada gambar.
  • Kemudian angkat lengan dan kaki sehingga mirip dengan gerakan terbang.
  • Turunkan kembali kemudian ulangi gerakan ini.

Plank Punch Selama 15 detik

Cara melakukannya
  • Langkah awal ambil posisi push up.
  • Beban tubuh bertumpu pada kedua tangan.
  • Setelah itu angkat tangan kanan lurus ke depan dengan posisi tangan mengepal. Turunkan tangan kanan kembali ke posisi semula.
  • Ulangi gerakan tersebut untuk tangan kiri.

Squat Thrust Selama 15 detik

    Cara melakukannya:
    • Dari posisi berdiri, turunkan tubuh seperti saat melakukan gerakan squat dengan kedua tangan lurus ke bawah hampir menempel lantai.
    • Kedua kaki melompat ke belakang hingga posisi push up seperti pada gambar.
    • Dari posisi push up, kedua kaki melompat ke depan sehingga kembali ke posisi awal dan ulangi gerakan di atas.
    • Istirahat 60-90 detik.

    Anda dapat mengulangi lima latihan di atas sebanyak tiga kali dengan waktu istirahat 60 detik antar circuit sampai waktu 9 menit usai. Selamat mencoba!

    About ""

    Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Vivamus suscipit, augue quis mattis gravida, est dolor elementum felis, sed vehicula metus quam a mi. Praesent dolor felis, consectetur nec convallis vitae.

    Post a Comment

     
    Copyright © 2013 CARA POLA HIDUP SEHAT ALAMI
    Design by FBTemplates | BTT