BREAKING

Cara Menurunkan Berat Badan 2 kg Dalam Seminggu

Cara menurunkan berat badan 2 kg dalam seminggu tidaklah susah dan bisa dibilang sangat mudah jika Anda mau serius untuk menjalankan tahapan setiap harinya. Hanya dengan waktu satu minggu, Anda dapat mengurangi lemak Anda sebanyak 2 kg dengan mudah. Lantas bagaimana caranya? Langsung saja simak langkah demi langkah dibawah ini.
Untuk menurunkan berat badan 2 kg dalam seminggu, Anda dapat melakukan diet menggunakan jeruk lemon. Diet dengan menggunakan jeruk lemon dipercaya dapat membantu mengatasi berat badan berlebih pada tubuh. Hal tersebut disebabkan karena kandungan vitamin C pada buah jeruk lemon yang cukup tinggi. Seperti yang dikutip dari vemale.com, berikut ini langkah demi langkah selama tujuh hari.
Beberapa hal yang harus Anda persiapkan sebagai menu sarapan pagi dalam seminggu:
  • Ambil sari jeruk lemon kemudian campurkan pada 150 air minum hangat. Jangan dicampur dengan gula, jika Anda menginginkan rasa yang agak masin, cukup menambahkan madu.
  • Telur rebus
  • Roti gandum
Hari pertama
  • Untuk menu makan siang: konsumsi sebutir telur rebus, 50 gram mentimun, selada air, dan 150 ml yogurt.
  • Snack: yogurt ditambah dengan perasan lemon.
  • Untuk makan malam: 200 gram pasta/spaghetti, hanya boleh ditambah dada ayam/ jamur rebus dan 1 sendok teh saus.
Hari kedua
  • Untuk makan siang: 1 buah wortel sedang rebus, 5 sendok makan nasi, 50 gram bawang bombay tumis, dan segelas air perasan jeruk lemon.
  • Snack: yogurt ditambah perasan lemon.
  • Untuk makan malam: 100 gram dada ayam rebus, 100 gram kubis cincang halus mentah, 1 sendok makan mayonese, dan 1 gelas air jeruk lemon.
Hari ketiga
  • Untuk makan siang: 100 gram dada ayam rebus dan 150 gram kentang rebus.
  • Snack: yogurt ditambah perasan lemon.
  • Untuk makan malam: 1 buah kentang rebus, 1 buah wortel rebus, 100 gram dada ayam rebus.
Hari keempat
  • Untuk makan siang: 1 buah kentang rebus/panggang, 1 sdm yogurt, 100 gram ikan diasapi/dipanggang
  • Snack: yogurt ditambah perasan lemon.
  • Untuk makan malam: Tuna panggang, 1 buah tomat cincang kasar, 1 lembar keju cheddar, 1 gelas sari jeruk lemon.
Hari kelima
  • Menu untuk makan siang: 150 gram pasta, disajikan dengan potongan bebek rebus bagian dada, merica hitam, 1 sdm saus
  • Snack: yogurt ditambah perasan lemon
  • Menu untuk makan malam: 1 buah kentang rebus, 1 lembar keju cheddar, 200 gram salmon panggang
Hari keenam dan ketujuh Anda dapat memilih dari menu 5 hari di atas, berulang.

Yang harus Anda perhatikan adalah cara diet ini tidak boleh dilakukan dalam waktu yang lama. Hanya boleh dilakukan seminggu saja dalam sebulan, hal ini bertujuan untuk menjaga tubuh agar tidak kekurangan nutrisi lain dan dapat memberikan hasil yang maksimal. Selamat mencoba!

About ""

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Vivamus suscipit, augue quis mattis gravida, est dolor elementum felis, sed vehicula metus quam a mi. Praesent dolor felis, consectetur nec convallis vitae.

Post a Comment

 
Copyright © 2013 CARA POLA HIDUP SEHAT ALAMI
Design by FBTemplates | BTT