Cara mengecilkan perut secara alami salah satunya adalah dengan mengkonsumsi buah apel. Diet yang baik memang disarankan untuk memperbanyak mengkonsumsi buah dan sayur. Dan buah apel telah terbukti efektif membantu mengecilkan perut secara menyeluruh.
Mengecilkan perut memang bisa dikatakan gampang-gampang susah. Jika Anda memahami apa yang harus dilakukan, maka perut yang rata tidak hanya menjadi impian. Lantas bagaimana buah apel dapat membuat perut buncit menjadi langsing? Simak ulasan lengkapnya dibawah ini seperti yang dikutip dari vemale.com.
Cara Mengecilkan Perut Dengan Buah Apel
Salah satu manfaat buah apel ternyata dapat kita gunakan untuk untuk mendapatkan perut yang langsing ideal. Dalam satu buah apel terdapat 4 gram serat yang dapat mengontrol rasa lapar, membuat kenyang lebih lama, dan memperlancar sistem pencernaan. Selain itu, apel juga mengandung protein dan lemak yang dapat Anda konsumsi 30 menit atau satu jam sebelum makan. Hal tersebut bertujuan untuk membuat pencernaan lebih baik dan mencegah makan berlebihan.
Mengkonsumsi buah apel tidak hanya dapat membantu mengecilkan perut, namun juga dapat membuat Anda sehat dan mencegah berbagai macam penyakit seperti kolesterol bahkan kanker. Dari sebuah studi dalam jurnal Nutrition 2003 menyebutkan bahwa seorang wanita yang memiliki kelebihan berat badan mengkonsumsi tiga buah apel sehari secara rutin dan teratur. Setelah tiga bulan, wanita tersebut kehilangan berat badan lebih banyak dari pada temannya yang berdiet namun dengan mengkonsumsi obat.
Anda dapat mengkonsumsi buah apel secara langsung atau membuatnya menjadi minuman jus yang menyegarkan. Namun sebaiknya jangan menambah gula pada jus apel karena justru dapat membuat program penurunan berat badan Anda menjadi sia-sia. Selamat mencoba!
Post a Comment